TIPS MEMILIH PERALATAN KUCING

Tips Memilih Alat Adopsi Kucing, Selamat sore semua. Alhamdulillah dapet tampilan lebih seger. Thanks to agan Vy Qy yang udah bersedia membantu mengedit template ini. Sangat membantu sekali.

Yup, kali ini akan dibahas beberapa alat yang biasa digunakan ketika mengadopsi kucing. Ibarat orang mau melahirkan, pastilah kita perlu beberapa perlengkapan yang dimaksudkan untuk keperluan si bayi sehari hari.
Begitupun dengan kucing, kalian memerlukan perangkat dasar untuk si kucing. Carilah yang kokoh, kuat dan dibuat dengan baik dan sesuai dengan fungsinya.

Makan dan Minum
Kalian akan memerlukan setidaknya 2 mangkuk makan (pet bowl) per kucing, satu untuk makanannya yang satu untuk tempat minumnya. Anda akan menambahkan mangkuk ketika jika berencana memberikan kucing anda makanan basah.

Apa itu makanan basah? nanti akan dijelaskan pada posting selanjutnya.

Magkuk yang baik biasanya terbuat dai porselen tebal, Pyrex adalah yg terbaik akan tetapi sulit untuk didapat dan mahal harganya. Biasanya kalo saya memakai mangkuk dari bahan plastik soalnya murah dan gampang di dapatkan.

Setiap kucing harus mempunyai mangkuk untuk makanan dan minuman sendiri. Jangan mengharapkan mereka akan berbagi tempat makanan minuman dengan damai. Tempat makan dan minum bisa diberi alas batas baki atau alas lain yg mudah di cuci. Saya biasa pakai alas kardus terus dikasih "Kapur Ajaib" gunanya untuk menangkal semut mencuri makanan kucing kita.

Kotak Pasir (Litter box), Sekop Pasir/ Spatula dan Alat Pembersih



Gak perlu mewah kok, kasih baskom aja terus pasir khusus kucing juga cukup asalkan kalian rajin ya ngebersihinnya. Inget kan postingan tentang Virus Toxo dan Virus Distamper?


Untuk sekop pasir kalian bisa pakai spatula yg tidak terpakai, kalo ditempat saya setiap pagi dicuci terus di jemur. Biar hemat dikit.


Nah, yang terakhir :

Kandang Carrier


Kandang ini berfungsi sebagai tempat membawa kucing kita ke dokter hewan atau ke tempat grooming. Masa iya kucing kita ditelantarkan gitu aja. Berikut ini beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dalam memilih kandang carrier :


  • Ukuran
  • Mudah dibersihkan
  • Mudah dibuka dan ditutup
  • Alas.
  • dan Harga.
Sekian Tips Memilih Peralatan Kucing dari saya, selamat membaca artikel yang lainnya dan semoga bermanfaat :)
salam kompak selalu .


Comments

Popular posts from this blog

Jasa Kawin Pacak Kucing Cirebon

KUCING PERSIA FLATNOSE (SILANGAN DENGAN PEAKNOSE EKSTREEM PEDEGREE) CIREBON

(JUAL) KITTEN PERSIA MEDIUM CIREBON